Breaking News

Prakiraan Susunan Pemain Manchester United VS Barcelona !

 Prakiraan susunan Pemain Barcelona vs Man United di Leg 2 Perempatfinal Liga Champions
Selasa, 16 April 2019

Messi saat mendapat penjagaan dari Dalot di pertemuan pertama.

BARCELONA - Barcelona berada diatas angin jelang menjamu Manchester United di leg 2 babak perempatfinal Liga Champions 2018-2019, Rabu 17 April 2019 dini hari WIB. Selain karena didukung rekor pertemuan di Estadio Camp Nou dan hasil leg 1, Barcelona akan menjalani laga dengan skuad yang hampir lengkap, bertolak belakang dengan Kubu Man United.

Hanya Rafinha Alcantara yang dipastikan tak bisa membela Barcelona di laga nanti karena masih dalam proses penyembuhan cedera lutut. Diluar Rafinha, para pemain Barcelona dalam kondisi bugar dan siap menatap laga kontra The Red Devils.


Sementara di Kubu Man United, mereka tak dapat diperkuat empat pemain sekaligus. Mereka ialah Eric Bailly yang mengalami gegar otak, Ander Herrera (paha), Luke Shaw (akumulasi kartu) dan Antonio Valencia (betis).


Meski begitu , pelatih Man United Ole Guunnar Solksjaer tidak kehabisan akal.
Pelatih 46 tahun itu akan memaksimalkan skuad yang ada. Terlebih Solksjaer berpengalaman membawa United meraih kemenangan atas tim kuat, meski tidak diperkuat sejumlah pemain andalan.

Saaat mengalahkan Paris Saint Germain (PSG) 3-1 di leg 2 babak 16 besar Liga Champions, Man United tidak diperkuat sembilan pemain sekaligus. Nantinya Solksjaer akan menurunkan pola 4-3-3 dengan mengandalkan Marcus Rashford, Anthony Martial dan Romelu Lukaku di barisan terdepan.


Selanjutnya di Kubu Barcelona, Pelatih Ernesto Valverde juga akan menurunkan formasi 4-3-3. Lionel Messi masih dijadikan andalan oleh Valverde untuk mengobrak abrik pertahhanan Man United.


Berikut prakikiraan susunan pemain Barcelona vs Man United di leg 2 babak perempatfinal Liga Champions 2018-2019 :

Barcelona (4-3-3) Ter Stegen ; Semedo, Pique, Lenglet, Alba; Rakitic, Busquets, Arthur , Messi, Dembele, Suarez.

Manchester United (4-3-3) : De gea; Dalot, Lindelof, Smalling, Young; Mctominay, Fred, Pogba; Rashford, Lukaku, Martial.




Tidak ada komentar